Semakin Mudah dengan Integrated Cold Storage
- Pondokdadap Ecofishingport
- Aug 20, 2018
- 2 min read

Pada tahun 2017, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur mendapat bantuan berupa pembangunan Gudang Beku Terintegrasi (Integrated Cold Storage) dari Kementrian Kelautan dan Perikananan melalui Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan. Proyek Pembangunan ini dimulai pada 27 September 2017 dan selesai pada 1 Desember 2017 yang berlokasi di UPT P2SKP Pondokdadap Malang. Gudang beku terintegrasi (Integrated cold storage ) adalah sarana pengolahan ikan yang langsung berhubungan dengan bahan baku sehingga meminimalkan resiko penurunan mutu ikan, mengingat ikan merupakan bahan baku yang mudah busuk sehingga diperlukan penanganan yang cepat, bersih, aman, dan dingin.

Pada senin 19 maret 2018 beradasarkan Berita Acara BA.7.1./PDS.2/PL.420/III/2018 telah dilaksanakan serah terima berupa Gudang beku terintegrasi ( Integrated cold storage ) dimana pengelolaannya telah sepenuhya diserahkan kepada Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa timur. Apabila terjadi kerusakan fisik ataupun nonfisik selama 6 bulan kedepan dapat segera dibenahi secepatnya, karena masih dalam masa pemeliharaan hal ini juga bertujuan agar Gudang beku terintegrasi (Integrated cold storage) ini kelak dapat berfungsi secara optimal ketika sudah mulai beroperasi. Gudang beku Ini juga telah dilengkapi dengan peralatan pengolahan ikan yang cukup memadai seperti : ABF dengan kapasitas 4 ton/hari yang mampu mecapai suhu - 4̊ C, timbangan digital, keranjang basket, dan peralatan pengolahan ikan lainya. Kapasitas Gudang Beku penyimpanannya pun mencapai 100 Ton sehingga dapat menampung langsung ikan Tuna segar yang nantinya langsung bisa di ekspor dalam bentuk produk olahan maupun secara utuh.

Perairan Malang selatan atau Samudra Hindia yang strategis menjadi primadona bagi perusahaan – perusahaan perikanan, karena Sendang Biru dikenal akan potensi bahan baku ikan Tuna yang melimpah. Dari segi ekonomi dan bisnis juga mampu memangkas biaya transport pengiriman ikan dikarenakan letak Gudang Beku Terintegrasi (Integrated Cold Storage) tidak jauh dengan Tempat Pelelangan Ikan sehingga bahan baku tentu mudah didapatkan akan jauh lebih menguntungkan bagi pengelolanya.
Sehingga saat ini UPT P2SKP Pondokdadap malang sedang melakukan koordinasi dan negosiasi terhadap pihak ketiga selaku perusahaan swasta maupun BUMN yang berminat mengelola Gudang beku terintegrasi ( Integrated cold storage ) agar segera bisa beroperasi.

Warga sekitar juga sangat antusias dengan adanya Gudang beku terintegrasi (Integrated Cold Storage) yang diharapkan dapat bermanfaat sebagai lapangan kerja baru yang berbasis pemberdayaan masyarakat dan meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar Ds Sendang Biru. (M Firdhan)
Comments